Pemanfaatan Visual Basic for Applications (VBA) Berbasis Microsoft Excel untuk Sistem Pendukung Keputusan dengan Metode TOPSIS

Authors

  • Panji Arif Budiarto Universitas Jenderal Soedirman Author

DOI:

https://doi.org/10.59945/1k2g4r23

Keywords:

Metode TOPSIS, Sistem Pendukung Keputusan, Visual Basic for Application

Abstract

Metode TOPSIS adalah pendekatan beberapa kriteria untuk memilih solusi dari kumpulan kandidat yang terbatas dengan menggunakan minimalisasi jarak secara simultan dari titik ideal dan maksimalisasi jarak dari titik nadir. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi penerapan metode TOPSIS dalam Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk menentukan pemenang dalam ajang kompetisi Soedirman Creativity Competition (SCC) dengan memanfaatkan fitur Visual Basic for Applications (VBA) pada Microsoft Excel. Metode TOPSIS dipilih karena kemudahan konsep, efisiensi komputasi, dan kemampuan dalam mengukur kinerja relatif dari alternatif keputusan. Aspek yang digunakan untuk evaluasi adalah Pemaparan, Kreativitas, dan Diskusi. Pengujian dilakukan dengan membandingkan hasil peringkat pemenang dari perhitungan manual dengan perhitungan menggunakan metode TOPSIS dalam program VBA Excel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kesamaan kedua perhitungan peringkat mencapai 90%, sehingga hal ini memvalidasi keefektifan metode TOPSIS dalam SPK ini. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dengan menghadirkan alternatif yang efisien dan mudah dimengerti dalam menentukan pemenang kompetisi SCC, yang dapat digunakan sebagai pedoman untuk pengambilan keputusan yang lebih baik dalam ajang serupa di masa depan

References

Ahmad, Ipov, Amelia, Dennis M, Kevin A, Geraldo R, & Edward. (2022). Penggunaan Metode Fuzzy AHP dan TOPSIS pada Pemilihan Supplier (Studi Kasus: PT. SS). Prosiding Serina, 2(1), 437–444.

Fitriyani, N. (2015). Penyeleksian Beasiswa di Program Studi Matematika, Kimia, dan Fisika Unsoed Dengan Menggunakan Metode TOPSIS. Universitas Jenderal Soedirman.

Kusuma, A. J., Putra, A. P., & Lemantara, J. (2021). Implementasi Sistem Pendukung Keputusan untuk Pemilihan Siswa Berprestasi di Sekolah Menengah Atas dengan Metode AHP dan TOPSIS. Jurnal Komunika: Jurnal Komunikasi, Media Dan Informatika, 10(2), 73. https://doi.org/10.31504/komunika.v10i2.4488

Mahendra, S., Tampubolon, L. P. D., Herlinah, Arni, S., Kharisma, L. P. I., Resmi, M. G., Sudipa, I. G. I., Khairunnisa, Ariana, A. A. G. B., Syam, S., & Edi. (2023). Sistem Pendukung Keputusan (Teori dan Penerapannya dalam Berbagai Metode) (Efitra & Sepriano (eds.); Cetakan Pe). PT Sonpedia Publishing Indonesia.

Murnawan, & Siddiq, A. F. (2012). Sistem Pendukung Keputusan Menggunakan Metode Technique for Order by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS). Jurnal Sistem Informasi (JSI), 4(1), 398–412. https://doi.org/https://doi.org/10.36706/jsi.v4i1.944

Pramudhita, A. N., Suyono, H., & Yudaningtyas, E. (2015). Making dengan Metode Topsis dalam Penempatan Karyawan. 9(1), 91–94.

Riyansuni, I., & Devitra, J. (2020). Analisis Dan Perancangan Sistem Pendukung Keputusan Penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Dengan Simple Additive Weighting (SAW) Pada Dinas Sosial Kota Jambi. Jurnal Manajemen Sistem Informasi, 5(1), 151–163. http://ejournal.stikom-db.ac.id/index.php/manajemensisteminformasi/article/view/828

Wibowo, D. O., & Thyo Priandika, A. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Gedung Pernikahan Pada Wilayah Bandar Lampung Menggunakan Metode Topsis. Jurnal Informatika Dan Rekayasa Perangkat Lunak (JATIKA), 2(1), 73–85. http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/informatika

Downloads

Published

2023-11-28

How to Cite

Pemanfaatan Visual Basic for Applications (VBA) Berbasis Microsoft Excel untuk Sistem Pendukung Keputusan dengan Metode TOPSIS. (2023). JECTH: Journal Economy, Technology, Social and Humanities, 1(1). https://doi.org/10.59945/1k2g4r23